Belajar Bahasa Inggris Secara Online


Ada banyak cara yang bisa digunakana untuk belajar dan meningkatkan kemampuan Bahasa Inggri. Ada yang belajar lewat pendidikan formal, ikut les privat, mengambil kursus dan sebagainya. Dan salah satu cara termurah dan efektif yaitu belajar bahasa Inggris via online dan gratis.
Untuk memulai belajar Bahasa Inggris, yang diperlukan adalah komputer dengan akses internet, kemudian mengunjungi beberapa website berikut ini. Selain menyediakan materi belajar yang banyak, semua website  ini memberikan layanan  secara gratis.



1. Elllo
1x1.trans Belajar Bahasa Inggris Secara Online
Elllo berfokus pada keterampilan mendengarkan bahasa Inggris. Dengan web ini, kita dapat mendengarkan pembicara dari seluruh dunia untuk topik yang berbeda, seperti olahraga, perjalanan, permainan, dan sebagainya. Ada teks naskah terkait di bawah pemutar audio.
2. Fun Easy English

1x1.trans Belajar Bahasa Inggris Secara Online
Fun Easy English
Fun Easy English berfokus pada tips dasar pengetahuan dan pengajaran bahasa Inggris. Materi meliputi pengucapan, tata bahasa, idiom, bahasa gaul, menulis, tes dan banyak lagi. Materi dalam website ini diluncurkan dalam format Video, selain dengan script teks dan gambar.
3. Go4English.com
1x1.trans Belajar Bahasa Inggris Secara Online
Go4English.com
Go4English.com dimiliki oleh British Council. Situs ini menawarkan informasi belajar bahasa Inggris dan tes untuk guru, siswa dan anak-anak. Pengguna dapat belajar bahasa Inggris secara online sambil mendengarkan lagu, atau bahkan bermain game.
4. BBC Learning English
1x1.trans Belajar Bahasa Inggris Secara Online
BBC-Learning-English
Di website BBC Learning English, kita dapat belajar tata bahasa, kosa kata, pengucapan dan sebagainya. Selain mengikuti tes, kita juga bisa mendapatkan silabus sebagai bahan pengajaran bahasa Inggris. Salah satu program yang paling menarik adalah 6 Minutes English, di mana kita dapat mendengarkan rekaman audio, yang dapat didownload baik dalam format MP3 dan PDF.
5. Exam English
1x1.trans Belajar Bahasa Inggris Secara Online
Exam English
Sesuai namanya, Exam English ini menyediakan berbagai tes untuk menguji kemampuan berbahasa Inggris sesuai dengan standar TOEFL CPE, KET, dan ESL / EFL. Dengan website ini, kita bisa menguji kemampuan membaca, mendengar, menulis sesuai standar grammar, dan lain-lain secara terpisah.
Nah, itulah beberapa website yang bisa digunakan untuk belajar dan meningkatkan kemampuan Bahasa Inggris. Beragam materi pelajaran bahasa Inggris bisa diperoleh secara cuma-cuma. Menarik kan?

Posting Lebih Baru Posting Lama

4 Responses to “Belajar Bahasa Inggris Secara Online”

  1. Bagi yang sulit belajar bahasa inggris dan gratis mungkin inilah solusinya .. thanks

    BalasHapus
  2. wahh, mantab ni.. TKP dolo ahhhh
    thx infonya masbro :)

    BalasHapus
  3. salam blogging mas ikhwanpcr, makasih mas share informasi buat belajar bahasa inggrisnya, saya blogger dari palembang. Salam kenal blog saya membahas tentang dunia listrik dan control system: Belajar listrik

    BalasHapus